• Kamis, 28 September 2023

Indonesia 4-0 Fiji, Permainan Cenderung Keras. 4 Kartu Merah Dikeluarkan Wasit

- Jumat, 17 Februari 2023 | 21:43 WIB
Jadwal International Friendly Match U-20
Jadwal International Friendly Match U-20

FOKUSSATU.ID - Indonesia berhasil menang telak atas Fiji dalam laga International Friendly Match U-20, Jumat Malam (17/2/2023). Skor telak 4 gol tanpa balas.

Namun sayangnya laga pertama Indonesia vs Fiji berlangsung keras. Sebanyak 4 kartu merah dikeluarkan wasit. Tiga untuk pemain Fiji, dan satu untuk Indonesia.

Fiji sejak babak pertama bermain keras bahkan cenderung kasar. Hingga akhirnya wasit mengeluarkan dua kartu merah pada babak kedua.

Baca Juga: Penonton Laga Barcelona vs Manchester United Pecahkan Rekor Terbanyak di Liga Eropa

Satu lagi kartu merah untuk Fiji diberikan langsung oleh wasit karena memukul salah seorang pemain timnas. Aksi pemukulan memancing pemain Indonesia, Hoky untuk ikut membalas memukul. Sehingga ia pun kena kartu merah.

Indonesia sendiri mencetak gol melalui Arkhan di babak pertama. Serangan balik cepat dilakukan oleh Ginanjar, membawa bola hingga kemudian cutback, mengumpan bola manis untuk gol Arkhan.

Gol kedua terjadi akibat keteledoran kiper Fiji. Ia gagal mengamankan bola pantulan yang membentur mistar gawang. Kakang Rudianto menang dalam duel perebutan bola muntah itu dan gol dengan sundulan.

Baca Juga: Baru Menjabat, Erick Thohir Harus Tenangkan Kisruh Suporter PSIS vs Persis Solo. Mau Rusuh Sampai Kapan ?

Gol ketiga dicetak pemain pengganti Reza. Mirip dengan gol pertama, Zaki membawa bola ke bagian dalam kotak penalti Fiji, lalu mengumpan balik bola ke pemain nomor 7, Reza. Sepakannya berbuah gol.

Fiji yang hanya bermain dengan 9 pemain semakin tak berdaya. Pemain pengganti, Hoky kemudian juga mencetak gol lewat sundulan. Sayangnya ia kemudian harus mendapatkan kartu merah akibat insiden pemukulan.

Indonesia selanjutnya akan bertemu New Zealand pada laga kedua, Minggu 19 Februari 2023. Sementara Fiji akan bertemu Guatemala. ***(011)

Editor: Teguh Fokussatu

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Erick Thohir: Garuda Muda Jangan Gentar!

Sabtu, 16 September 2023 | 09:52 WIB
X